mcent

Rabu, 01 Desember 2010

Laporan dan Hasil Pertandingan Indonesia VS Malaysia

Laporan lengkap dan hasil pertandingan sepakbola Piala AFF 2010 antara Indonesia vs Malaysia. Hari ini Rabu tanggal 1 Desember 2010, telah berlangsung pertandingan sepak bola Piala AFF 2010 antara timnas Indonesia melawan Malaysia. Pertandingan Indonesia vs Malaysia ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta dan disiarkan secara langsung di RCTI sejak pukul 19.00 WIB. Hasil atau skor akhir pertandingan sepakbola Indonesia vs Malaysia adalah 5-1 untuk kemenangan tim Indonesia. Irfan Bachdim mencetak gol kelima sekaligus terakhir dan pertama di Piala AFF Suzuki Cup 2010 antara Indonesia melawan Malaysia ini. Di menit terakhir babak kedua, Timnas Indonesia berhasil mengubah skor menjadi 5-1 pada laga perdana Piala AFF Suzuki Cup 2010 ini.
Sebelumnya Arif Suyono mencetak gol yang keempat untuk timnas Merah Putih sehingga merubah kedudukan sementara Indonesia vs Malaysia menjadi 4-1. Gol ini melengkapi 3 gol sebelumnya, termasuk sumbangan gol dari El Loco Gonzales.
Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid memenuhi janjinya hadir saat Indonesia berhadapan dengan Malaysia, Rabu malam, 1 Desember 2010. Selain Nurdin, hadir pula Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Malarangeng.
Pertandingan sepakbola Piala AFF 2010 Indonesia vs Malaysia ini dihadiri oleh sekitar 30 ribu penonton. Di awal pertandingan, sempat terjadi insiden pelemparan terhadap puluhan suporter Malaysia yang berada di sektor 22. Pendukung Tim Malaysia itu akhirnya dievakuasi lewat ruang ganti pemain.
Pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl langsung memasang tim terkuat melawan Malaysia. Riedl menduetkan Christian 'El Loco' Gonzales dengan Irfan Bachdim di lini depan tim Merah Putih. Indonesia membuka laga Piala AFF 2010 ini melawan Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu malam, 1 Desember 2010. Striker Bambang Pamungkas diposisikan menjadi cadangan.
Sementara itu, untuk informasi harga tiket pertandingan Indonesia vs Malaysia di Piala AFF 2010 ini, Panitia Lokal (LOC) Piala AFF 2010 telah mencetak 60.900 tiket untuk enam kategori. Tiket paling murah kategori III dijual seharga Rp50 ribu dan tiket termahal VVIP dijual seharga Rp255 ribu.
Berikut ini adalah susunan pemain timnas Indonesia di Piala AFF 2010 melawan Malaysia :
* Markus Harison Rihihina (1)
* Mohammad Nasuha (2)
* Zulkifli Syukur (3)
* Maman Abdurahman (5)
* Christian Gonzales (9)
* Oktovianus Maniani (10)
* Firman Utina (15)
* Irfan Haarys Bachdim (17)
* Ahmad Bustomi (19)
* Muhammad Ridwan (22)
* Hamka Hamzah (23)

Berikut ini adalah susunan pemain timnas Malaysia di Piala AFF 2010 melawan Indonesia :
* Mohamad Sharbinee Allawee Bin Ramli (28)
* Mohamad Asraruddin Putra Bin Omar (4)
* Mohamad Razman Bin Roslan (6)
* Safiq Bin Rahim (8)
* Norshahrul Idlan Bin Talaha (9)
* Mohamad Safee Bin Mohamad Sali (10)
* Kunanlan Subramaniam (16)
* Mohamad Amri Bin Yahyah (17)
* Mohamad Amirulhadi Bin Zainal (21)
* Mohamad Muslim Bin Ahmad (24)
* Mohamad Fadhli Bin Mohd Shas (27)
(Opung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar