foto pernikahan Catherine Wilson dengan Achmad Muchlas Arofat |
Catherine Wilson akhirnya resmi menikah dan menyandang status baru sebagai istri pengusaha bernama Achmad Muckhlas Arofat pada Jumat pagi, tanggal 1 Juni 2012. Akad nikah Catherine Wilson dengan Arofat ini dilangsungkan di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, sekitar pukul 08.30 WIB.
Prosesi akad nikah berlangsung secara sederhana. Karena sang ayah berbeda agama, Catherine Wilson menggunakan wali hakim dalam pernikahannya.
"Tadi wali hakim dari pengantin putri (Catherine Wilson) karena ayahnya non-Muslim," ungkap Muhiburridho, Paman Arofat ketika ditemui di Masjid Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (1/6/2012).
Hingga saat ini, masih banyak yang penasaran dengan sosok suami Keket, panggilan akrab Catherine Wilson. Menurut sang Paman, Arofat suami Catherine Wilson adalah pria asal Malang yang berprofesi sebagai pengusaha peternakan.
"Memang asalnya Malang. Sekitar 15 tahun yang lalu coba ke Jakarta, dan usaha peternakan sapi Australia," tutupnya.
Setelah menikah, Catherine Wilson dan Arofat pun merencanakan bulan madu mereka. Rencananya, mereka akan berbulan madu sambil menunaikan ibadah umroh di tanah suci Makkah.
"Kita akan berangkat bulan madu ibadah ke Tanah Suci, mau umroh bersama keluarga," ungkap Keket usai akad nikah.
(Op);foto:okezone
Tidak ada komentar:
Posting Komentar