mcent

Senin, 20 September 2010

Setelah Rianti, Pinkan Mambo Juga Berpindah Agama Karena Dihipnotis?

Setelah Rianti Cartwright, kabar yang beredar mengatakan penyanyi yang juga ikut bermain di film 'Selimut Berdarah', Pinkan Mambo juga telah berpindah agama. Kabar Pinkan yang telah pindah keyakinan ini dituturkan oleh Deetje, ibu kandung Pinkan Mambo. Deetje merasa kecewa karena ia tahu bahwa Pinkan telah berpindah agama justru bukan dari mulut Pinkan sendiri, melainkan dari pembantunya. “Bagi saya dia menantang saya,” tegas Deetje ditemui di kediamannya di perumahan Bukit Nusa Indah, Serua, Jombang, Ciputat, Senin (20/9/2010).
Namun Deetje yakin kalau Pinkan Mambo berpindah agama bukan atas panggilan hati atau kemauannya sendiri. Menurutnya ada seorang pendeta dan pengacara yang mempengaruhi keputusan Pinkan agar mau berpindah keyakinan. Dari situlah Deetje yakin kalau Pinkan Mambo sudah dihipnotis untuk pindah agama dan dia bertekad akan mencari dua orang tersebut. Sebelumnya Deetje tahu kalau mantan duo Ratu tersebut telah berpindah agama karena pembantunya menunjukkan baju yang sering dipakai Pinkan untuk pergi ke gereja tiap Minggu pagi.
Menurut Deetje, Pinkan tidak pernah meminta izin kepadanya untuk berpindah agama. Namun sejak awal Deetje sudah curiga kalau Pinkan berpacaran dengan pria yang bernama Steven dan dialah yang telah membawa Pinkan mengubah keyakinannya. “Bagi saya menikah bukan karena tampang, tapi orang punya pemikiran,” imbuhnya. Dia mengaku tidak suka munafik.
Deetje merasa Pinkan Mambo telah berubah. Dia menilai Pinkan sudah tidak lagi peduli dengan komunitas Muslim. “Dua setengah persen pindah ke Gereja,” tandasnya. Dia juga menegaskan tidak tahu persis apakah Pinkan punya pacar atau tidak. Sejak tahu kalau Pinkan pindah keyakinan, Deetje sudah tidak mau tahu apa yang dialami Pinkan. “Pinkan biasanya selalu mengirimkan saya uang. tapi sekarang tidak. Pinkan selalu kasih kabar dan mengajak saya, tapi saya selalu mengelak. Saya masih hidup saja, saya tidak dianggap. Saya hanyalah manusia biasa dan lebih baik saya meninggal dikubur di Kampung Bulak,” papar Deetje. Sejauh ini, Pinkan sendiri belum memberikan konfirmasi. Kita tunggu saja kebenarannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar