Pada tahun 2009 lalu, Charla Nash, seorang wanita asal Amerika Serikat wajahnya rusak dan hancur akibat diserang simpanse. Kini, foto wajah baru pasca operasi wanita berusia 57 tahun ini dirilis oleh rumah sakit tempatnya menjalani operasi pada bulan Mei 2011 lalu. Foto disamping adalah foto Charla Nash sebelum dan sesudah operasi.
Tahun 2009 lalu, Nash diserang seekor simpanse brutal seberat 95 kilogram milik temannya. Akibat penyerangan yang tak terkontrol tersebut, wajah Nash hancur total. Wajah cantiknya rusak parah. Dia kehilangan hidung, bibir, lipatan mata, kedua mata dan kedua tangannya. Primata besar itu juga membuat Nash kehilangan kedua matanya.
Serangkaian operasi dan transplantasi dilakukan di Rumah Sakit Brigham and Women di Massachusetts. Operasi Mei lalu menghabiskan waktu hingga 20 jam lamanya. Sebelumnya, Nash juga sempat mendapatkan tangan buatan sebagai pengganti kedua tangannya yang diamputasi. Namun karena menimbulkan komplikasi, kedua tangan tersebut akhirnya tak lagi dipakai.
Wajah baru Charla Nash disiarkan dalam program bincang-bincang di salah satu stasiun televisi. Wanita itu sendiri tidak muncul dalam acara tersebut karena kondisinya yang masih lemah, namun ia sempat melontarkan beberapa kalimat yang berisi semangat hidupnya. "Saya dapat mencium lagi. Saya dapat makan dengan normal lagi. Saya tak lagi tak berbentuk," ucapnya dilansir dari stasiun berita BBC (11/08/2011).
Selain itu, Nash juga mengaku sudah tak sabar untuk kembali mencium dan memeluk orang-orang yang dicintainya. Ia berterima kasih pada para dokter yang menanganinya dan mengatakan bahwa ia berharap untuk bisa merasakan kembali hal-hal yang sebelumnya pernah ia sia-siakan.
(Opung);foto:AP Photo/Brigham and Women’s Hospital, Lightchaser Photography
Serangkaian operasi dan transplantasi dilakukan di Rumah Sakit Brigham and Women di Massachusetts. Operasi Mei lalu menghabiskan waktu hingga 20 jam lamanya. Sebelumnya, Nash juga sempat mendapatkan tangan buatan sebagai pengganti kedua tangannya yang diamputasi. Namun karena menimbulkan komplikasi, kedua tangan tersebut akhirnya tak lagi dipakai.
Wajah baru Charla Nash disiarkan dalam program bincang-bincang di salah satu stasiun televisi. Wanita itu sendiri tidak muncul dalam acara tersebut karena kondisinya yang masih lemah, namun ia sempat melontarkan beberapa kalimat yang berisi semangat hidupnya. "Saya dapat mencium lagi. Saya dapat makan dengan normal lagi. Saya tak lagi tak berbentuk," ucapnya dilansir dari stasiun berita BBC (11/08/2011).
Selain itu, Nash juga mengaku sudah tak sabar untuk kembali mencium dan memeluk orang-orang yang dicintainya. Ia berterima kasih pada para dokter yang menanganinya dan mengatakan bahwa ia berharap untuk bisa merasakan kembali hal-hal yang sebelumnya pernah ia sia-siakan.
(Opung);foto:AP Photo/Brigham and Women’s Hospital, Lightchaser Photography
Tidak ada komentar:
Posting Komentar