mcent

Selasa, 07 Desember 2010

Rumah Dewi Persik Bakal Diserbu FPI

Sensasi yang ditorehkan Dewi Persik dengan foto-foto topless (telanjang dada) membuat Front Pembela Islam (FPI) merasa ditantang. FPI pun berencana melaporkan Dewi Persik ke Polda. Sebelum melaporkan, rencananya FPI akan menyerbu rumah penyanyi dangdut seksi itu. "Kita akan menyerbu rumah Dewi Persik setelah atau sebelum kita melaporkan. Kita akan demo rumahnya Dewi Persik. Kita tidak rela jika moral bangsa diracuni oleh artis seperti Dewi Persik dengan mengatasnamakan seni atau apalah," ujar Habib Fachry, wakil ketua FPI Jakarta saat dihubungi via telepon, Senin (6/12/2010).
Habib Fachry menegaskan, FPI semakin membulatkan tekad mengadukan artis RCM itu ke polisi karena sikapnya yang seolah menantang FPI. "Saya mendengar, asisten atau manajer Dewi Persik malah menantang FPI kalau mau melaporkan. Artinya, mereka itu siap meladeni FPI. Kalau mereka menantang, FPI juga siap meladeni mereka," sesumbarnya.
FPI akan melaporkan mantan istri Saipul Jamil dan Aldi Taher itu ke Polda pada Rabu, 8 Desember 2010 atau Kamis, 9 Desember 2010 esok. FPI akan melaporkan Dewi Persik dengan jerat UU Pornografi.
Pelantun lagu 'Diam-Diam' itu memancing kemarahan FPI setelah peredaran foto-foto telanjang dada (topless) miliknya. Foto-foto topless Dewi Persik tersebut muncul ke forum dunia maya terkemuka sejak Selasa, 23 November 2010. Dewi mengakui foto topless itu sebagai miliknya. Foto dilakukan saat syuting video klip di kantor bos RCM, Ahmad Dhani.
(ang);editor:Opung;foto:metrogaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar